Jakarta -
Lalu lintas dari Jalan Dewi Sartika, Jakarta Timur menuju Cilitan dialihkan sementara. Kendaraan yang melintas dialihkan melalui Jalan Condet.
Pengalihan lalin disampaikan TMC Polda Metro Jaya melalui akun X nya, Minggu (4/8/2024) pukul 22.46 WIB. Pengalihan lalin dilakukan malam ini.
"Untuk arus kendaraan dari Jl. Dewi Sartika yang menuju Cililitan atau arah sebaliknya dialihkan sementara melalui Jl. Condet Raya," tulis TMC Polda Metro Jaya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pengalihan lalin dilakukan karena ada pemasangan grider JPO. Pengalihan lalin bersifat sementara.
"Anggota Sat Lantas Jakarta Timur melakukan pengalihan sementara di sekitaran Tl. PGC Cililitan imbas adanya kegiatan pemasangan grider JPO PGC," ujarnya.
(dek/dek)